Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

13 Siswa Kelas XI SMKN 1 Sekotong,Ikuti Diklat Bersama Asta Maritim Indonesia.

Peserta Diklat SMKN 1 Sekotong 
KIM,-Sebanyak 13 siswa kelas XI (Sebelas) Jurusan NKPI (Nautika Kapal Penangkap Ikan) SMKN 1 Sekotong Kabupaten Lombok Barat,mengikuti Diklat BST dan buku pelaut bersama Asta Maritim Indonesia (AMI),bertempat di Mayura Kota Mataram.Selasa(23/11/2021).

"Pelepasan  Peserta Diklat BST (Basic Safety Training) dan Buku pelaut yang di ikuti oleh 13 peserta kelas XI NKPI antara lain Asro Bihapdihi,Ari saputra,Basirin,Fina Aulia Safitri,Haerul Fahmi, Irwan Fatoni,M. amnal,Nudia haerina,Sabrianti,Yuli Apriani, Saputra,Wasi'ah, dan Hamdani,"ujar Kepala SMKN 1 Sekotong,Sulman Haris,M.Pdi, seraya menyebutkan nama-nama peserta didiknya yang mengikuti diklat tersebut.

Disebutkan oleh Sulman Haris,bahwa peserta diklat lainnya berasal dari SMK Core Maritim lainnya,yaitu 20 orang dari SMKN 1 Keruak Lombok Timur,dan 7 orang dari SMKN 1 Seteluk Kabupaten Sumbawa. "Adapun Diklat dilaksanakan selama 5 hari di Asta Maritim Indonesia (AMI).Semoga semua agenda dapat berjalan dengan baik dan sukses,"pungkasnya.

Sebelum melepas keberangkatan para peserta didik yang akan mengikuti diklat tersebut,Waka Humas SMKN 1 Sekotong,Wirya Supandi,S.Pd memberikan arahan agar para peserta diklat dapat mengikuti kegiatan dengan baik.

Wirya Supandi juga tak lupa menyampaikan terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh Kepala SMKN 1 Sekotong."Terima kasih kami ucapkan kepada Bapak Kepala SMKN 1 Sekotong atas Supportnya,"ujar Wirya Supandi.





Posting Komentar untuk "13 Siswa Kelas XI SMKN 1 Sekotong,Ikuti Diklat Bersama Asta Maritim Indonesia."