DPD KNPI Lobar,Ajak Masyarakat Banyumulek Bersholawat Dan Berbagi.
DPD KNPI lombok Barat |
Disebutkan Ari Suhaimi,cara tersebut dirangkai dengan dantunan anak yatim sebanyak 100 orang,penyerahan bantuan untuk masjid dan Kantor Desa Banyu Mulek berupa tangki desinfektan, handsanitizer, alat-alat kebersihan dan masker."Alhamdulillah,acara Sholawat bersama di mulai dengan sholat isya berjamaah yang dihadiri sekitar 700 jamaah banyu Mulek dan jajaran DPD KNPI Lobar sebanyak 42 orang,"ujarnya.
Sedangkan dari Pemdes Banyumulek turut hadir yaitu Kepala Desa, Bhabinkamtibmas, dan Babinsa Banyu Mulek, Ketua BPD, Kadus dan RT se Desa Banyu Mulek."Kegiatan-kegiatan seperti ini tidak hanya sekali saja di lakukan,tetapi agar menjadi agenda rutin KNPI,"pinta Kepala Desa Banyumulek,H.Jamaludin dalam kata sambutannya.
Ketika dikonfirmasi,Ari Suhaimi mengatakan bahwa kegiatan ini sebagai bentuk memperkuat peran pemuda dan masyarakat dalam mensukseskan berbagai event nasional yang akan digelar di NTB. "Melalui kegiatan ini kita berharap dapat saling menguatkan dan mendoakan,agar selalu diberikan kesehatan oleh Allah SWT.Kami juga berharap agar para pemuda bisa menjadi pemuda yang religius dan produktif,lebih lebih Lombok Barat ini termasuk salah satu pintu masuk event yang akan digelar di Kawasan Mandalika seperti WSBK dan Moto GP, "ucap Ari Suhaimi.
Posting Komentar untuk "DPD KNPI Lobar,Ajak Masyarakat Banyumulek Bersholawat Dan Berbagi."