Menuju Digitalisasi AKAD Lombok Barat.
Ketua AKAD Lombok Barat,Syahril,SH. |
Lebih jauh dikatakan Ketua AKAD yang juga merupakan Kades Jeringo 2 priode ini,melalui server AKAD tersebut nantinya seluruh potensi-potensi yang ada didesa,akan dipublikasikan secara luas dan dikelola dengan manajemen yang profesional melalui unit usaha AKAD. "Akan kita bentuk nantinya AKAD travel,AKAD Food,AKAD ojek online,dll.Dengan adanya unit usaha tersebut nantinya bisa menjadi tambahan PADes bagi desa,"jelas sosok yang dikenal dengan julukan Kades 1 Milyar ini.
Selain membuka unit usaha melalui media digital,AKAD juga menyediakan pelayanan adminduk secara mudah dengan menjalin kerjasama dengan instansi terkait.Bahkan untuk penjualan produk UMKM di masing-masing desa,dirinya berencana membuat showroom produk UMKM di Kantor Sekretariat AKAD Lombok Barat."Dengan adanya unit-unit usaha AKAD ini,setidaknya menjadi langkah awal bagi kemandirian dan kemajuan asosiasi,"ujarnya.
Namun ide-ide dari Ketua AKAD ini tidak mudah untuk dijalankan,oleh sebab itu dibutuhkan kerjasama dengan pihak ketiga dan juga didukung dengan kekompakan semua anggota AKAD. "Digitalisasi AKAD ini tidak mungkin bisa terlaksana jika tidak ada kekompakan,karena itu mari kita menjaga kekompakan dalam asosiasi,"harap Syahril,SH.
Apa yang disampaikan oleh Ketua AKAD Lobar ini mendapat tanggapan dari Ketua Foksel,H.M.Hadran Farizal.Dimana menurutnya,potensi-potensi yang beragam yang dimiliki masing-masing desa di Lombok Barat, memerlukan wadah yang lebih luas untuk dikembangkan secara bersama-sama.
Ketua Foksel,H.M.Hadran Farizal |
Posting Komentar untuk "Menuju Digitalisasi AKAD Lombok Barat."