Pisah Sambut Kapolres Lombok Barat Diwarnai Saling Berbalas Pantun.
KIM,-Acar pisah sambut Kapolres Lombok Barat menjadi ajang berbalas pantun antara Bupati Lombok Barat,H.Fauzan Khqlid dan Kapolres Lobar yang lama,AKBP Bagus S.Wibowo.Rabu (1/12/2021) di Aula Utama Kantor Bupati Lobar.
Kalau pergi ke Negeri Arab
Berikan saya si buah kurma
Kita berdua sangatlah akrab
Kemana-mana selalu bersama
Demikian untaian pantun Bupati Fauzan Khalid untuk Kapolres Lobar.Pantun tersebut menggambarkan bagaimana kebersamaan Forkopimda Lobar.
Bupati Lombok Barat yang datang bersama Wakil Bupati Lobar Hj. Sumiatun serta didampingi Sekda Lobar H. Baehaqi tersebut,menggelar Pisah Sambut Kapolres Lombok Barat yakni AKBP Bagus S. Wibowo S.IK, M.H yang digantikan oleh AKBP Wirasto Adi Nugroho S.I.K.
Acara pisah sambut tersebut menjadi acara balas pantun antara bupati dengan kapolres yang baru dan kapolres yang lama karena pada malam perpisahan tersebut bupati sengaja menyediakan pantun yang banyak.
Bupati Fauzan Khalid dalam kesempatan tersebut juga mengungkapkan,kalau Forkopimda Lobar saat ini sangat kompak seperti jari-jari tangan."Kita seperti jari-jari tangan sangat dekat dan saling mensuport satu sama lain terutama dengan AKBP Bagus S. Wibowo,hampir selalu bersama,baik di ruangan maupun di lapangan," ujar Fauzan diikuti pembacaan pantun.
Di kesempatan tersebut juga bupati menyanjung kinerja AKBP Bagus S. Wibowo dan juga Forkopimda Lobar yang diungkapkan bupati dalam semua pantun-pantunnya.
Kacang Garuda Kacang Kelinci
Kedua kacang saingan kwaci
Sahabat datang sahabat pergi
Itulah hidup kodrat Ilahi
Fauzan juga mengatakan kekompakan Forkopimda Lobar tidak lepas dari saling membuli. Sambil becanda bupati mengatakan Pak Bagus sebagai raja buli yang sesungguhnya dalam Forkopimda Lobar."Kalau saya dibuli tidak apa-apa tapi berani dia buli seniornya Kapolresta Mataram, tapi percayalah Bapak Ibu sekalian berbagai macam bulian itulah yang membuat Forkopimda di Lobar sangat akrab seperti tidak ada jarak," katanya.
"Mudah-mudahan ini semua bisa kita pertahankan sehingga apapun masalah di Lobar ini bisa kita selesaikan dengan baik, insyaallah kapolres yang baru akan senang di Lobar dan dengan tangan terbuka kami menyambut Bapak," ujar Fauzan. (Sumber:ProKopi Lobar)
Posting Komentar untuk "Pisah Sambut Kapolres Lombok Barat Diwarnai Saling Berbalas Pantun."