Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Beda Dari Yang Lain,Warga Desa Gili Gede Indah Sekotong Gelar Pawai Takbiran Ditengah Laut Keliling Desa.

Perayan Idul Fitri 1 Syawal 1444 Hijiriyah di berbagai desa di Kecamatan Sekotong.

Pawai Takbiran Idul Fitri Tahun 2023.

Kimsekotong.id,-Pada perayaan Idul Fitri tahun 2023 ini,warga Desa Gili Gede Indah (GGI) Kecamatan Sekotong Kabupaten Lombok Barat,kembali mengadakan kegiatan lomba pawai takbiran yang spektakuler.

Perayaan malam idul fitri tersebut dirayakan  dengan cara menggelar pawai takbiran menggunakan perahu hias mengelilingi desa yang terletak di daerah kepulauan atau gili ini.

"Panitia PHBI bersama Karang Taruna Desa Gili Gede Indah kembali menyemarakkan  Pawai Takbiran Idul Fitri 1 Syawal 1444 Hijriyah di tengah laut dan mengelilingi wilayah Pulau Desa Gili Gede Indah dengan menampilkan beberapa kafilah dan berbagai miniatur masjid yang dibawa menggunakan perahu yang unik yang merupakan kreasi masing-masing  kafilah dari semua dusun yang ada di Desa Gili Gede Indah,"ucap salah seorang tokoh masyarakat desa setempat,H.Musdan Umar.

Pawai takbiran idul fitri 1 syawal 1443 Hijriyah tahun 2023 ini akan dimulai nanti malam,Jum'at malam sabtu 21 April 2023 pukul 20.00-23.00 Wita.



Posting Komentar untuk "Beda Dari Yang Lain,Warga Desa Gili Gede Indah Sekotong Gelar Pawai Takbiran Ditengah Laut Keliling Desa."